TERASMALUKU.COM,-BULA-Wakil Bupati Seram Bagian Timur (SBT) Idris Rumalutur melepas 65 kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) asal Kabupaten SBT untuk mengikuti MTQ ke 30 tingkat Provinsi Maluku yang digelar pada 22 hingga 27 Juni 2024 di Kota Ambon.
Pelepasan puluhan kafilah asal bumi Ita Wotu Nusa itu berlangsung di Aula Kementerian Agama (Kemenag) SBT, Rabu (19/6/2024). Pelepasan juga disaksikan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Selamat jalan kepada para kafilah semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan, kekuatan, dan keberhasilan dalam setiap langkah yang kalian tempuh,” kata Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati SBT.
Untuk 65 kafilah, Bupati berharap agar selalu menjaga kesehatan, kekompakan, dan semangat juang. “Ingatlah, bahwa kalian adalah representasi dari daerah kita,” ujarnya.
Dalam mengikuti MTQ ke 30 tingkat Provinsi Maluku itu, Bupati juga mengingatkan agar peserta asal SBT dapat menjunjung tinggi sportivitas dan etika.
Bahkan dirinya berpesan agar semua kemampuan yang dimiliki setiap peserta, bisa ditampilkan dengan baik dan maksimal di panggung MTQ tingkat Provinsi Maluku.
“Tampilkan kemampuan terbaik kalian dengan penuh percaya diri dan ketulusan hati. Semoga kalian pulang dengan membawa prestasi gemilang yang membanggakan daerah kita,” katanya.
Liputan : Sofyan
**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow









