UNTUK membangun silaturahmi dan kerjasama di wilayah binaanya, anggota Babinsa selalu terlibat dalam kegiatan masyarakat. Seperti dilakukan oleh Serda Jeremias Weriratan anggota Babinsa Koramil 1507-01/Larat.
Jeremias membantu pemasangan lis plang rumah keluarga Yohanis Kadun Desa Kelaan, Kecamatan Tanimbar Utara, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Senin (15/2/2021).
Jeremias mengatakan, aparat Babinsa merupakan ujung tombak satuan teritorial di lapangan, melalui peran aktifnya di wilayah untuk membangun kemanunggalan TNI dan Rakyat.
Menurutnya, seorang Babinsa harus mampu menguasai wilayah binaanya dan peka terhadap kesulitan yang di hadapi oleh masyarakat. Seperti membantu pemasangan lis plang rumah yang warga tersebut.
Jeremias menjalankan, apa yang dilakukannya merupakan salah satu bentuk kepedulian dan kinerja Babinsa di tengah-tengah masyarakat, sekaligus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat untuk saling tolong menolong.
“Melalui komunikasi sosial rutin di wilayah, kami selaku Babinsa terus memelihara hubungan yang harmonis bersama warga, salah satunya melalui kegiatan seperti ini. Karena selain dapat menumbuhkan kebersamaan dan hubungan emosional bersama warga juga dapat meringankan beban warga,” ujar Serda Jeremias Weriratan.
Sementara itu, Yohanis Kadun, pemilik rumah mengapresiasi tindakan Babinsa yang telah peduli membantu dalam pembuatan pondasi rumahnya.
“Kami selaku warga sangat senang dan bangga mempunyai Babinsa selain ramah beliau juga tidak pernah ragu membantu pekerjaan warga,” pungkasnya.(ADV)