El Nino Normal Puncak Hujan Juli Hingga Agustus

oleh

TERASMALULU.COM,AMBON,  –  Fenomena El Nino yang tadinya lemah di bulan Juni kembali normal. Memasuki awal Juli kembali pada kondisi normal yang membuat pergeseran puncak musim hujan di bulan Juni harus bergeser ke Juli hingga Agustus.

Prakirawan BMKG Stasiun Metereologi Kelas II Pattimura Ambon, Rion Salman mengatakan setelah El Nino kembali pada kondisi normal, di awal Juli terjadi hujan terus menerus. Selanjutnya 1-2 hari tidak turun hujan atau intensitas hujan mulai ringan.

“Harusnya banyak hujan di Juni, Juli, Agustus. Tapi ini mulai bergeser karena dampak El Nino. Ada satu sampai dua hari tanpa hujan atau hujan tapi tidak selama sekarang ini,” ujarnya saat dihubungi, Selasa (2/7/2019).

Intensitas hujan tinggi sangat bergantung pada atmosfer, cuaca yang labil dan kumpulan awan tebal bisa terjadi hujan sedang hingga lebat.

“Ketika atmosfer labil semua mendukung berdasarkan unsur metereologis akan membuat seperti sekarang ini,” tandasnya

Kondisi tersebut, menurut Salman, tidak berdampak langsung pada tinggi gelombang. Dari sisi klimatologis pada Juni-Juli terjadi gelombang tinggi.

“Cuaca saat ini tidak berdampak langsung pada gelombang. Dari klimatologis Juni hingga Juli memang gelombang mulai tinggi,” jelasnya. (ADI)

BACA JUGA :  Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Dekan, Wahab Tuanaya : Saya Akan Majukan FISIP Unpatti

No More Posts Available.

No more pages to load.