GP NasDem Maluku Buka Puasa Bersama dan Berbagi Berkah Ramadhan dengan Millenial Ambon

oleh

TERASMALUKU.COM,-AMBON-DPW Garda Pemuda NasDem (GPND) Maluku gelar Safari Ramadhan 1444 Hijriah di Kota Ambon, Senin (17/4/2023).

Dalam safari ramadhan ini, GP NasDem dibawah kepemimpinan Ketua Wilayah, Randy Nanulaitta dan Sekretaris Wilayah, Ahmad Ajlan Alwi ini buka puasa bersama, berdiskusi dan berbagi berkah ramadhan dengan pemuda generasi millenial Ambon di kawasan Air Salobar Atas, Kecamatan Nusaniwe

Kegiatan ini juga dihadiri Ketua Bidang OKK Eliza A. de Lima, Ketua DPD GPND Kota Ambon, Christian Palijama dan sejumlah pengurus DPD GP NasDem Kota Ambon.

Ketua bidang OKK DPW GP Nasdem Maluku, Eliza A. de Lima menyampaikan, Safari Ramadhan ini sebagai bentuk silaturahim bersama elemen pemuda di Maluku.

Dan kegiatan ini sudah jadi rutinitas GP Nadem jelang Hari Raya Idul Fitri.

“Kami dari DPW GP Nasdem Maluku mengucapkan terimakasih kepada kawan-kawan di Air Salobar Atas, karena dengan komunikasi bisa menerima kami disini sekaligus menyelenggarakan kegiatan safari ramadhan dan buka puasa ini, dan silaturahmi ini bukan hanya sampai disini namun kedepanya kami juga akan terus menjalin kebersamaan dan silaturahmi bersama kawan-kawan disini,”tuturnya.

Melalui kegiatan ini juga sambung dia, sekaligus memperkenalkan Garda Pemuda NasDem sebagai organisasi sayap partai Nasdem yang terus bergerak dalam perjuangan politik bersama generasi muda di Maluku, khususnya Kota Ambon.

Didit, perwakilan dari pemuda millenial Air Salobar Atas mengapresiasi kegiatan yang digelar GP NasDem Maluku ini.

Apalagi melalui kegiatan yang digagas GP NasDem Maluku ini, tak hanya sekedar silaturahim semata, tapi juga jadi wadah untuk berdiskusi dengan generasi millenial.

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran teman-teman dari Garda Pemuda NasDem yang mau datang bersilaturahmi dan berbagi dengan kami disini, semoga sukses selalu dan apa yang dicita-citakan dapat berhasil,”tandasnya.

BACA JUGA :  Gempabumi Tektonik M7,3 Di Laut Banda, Tidak Berpotensi Tsunami

Penulis : Ruzady Adjіѕ

**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow

No More Posts Available.

No more pages to load.