Ribuan Warga Hadiri Deklarasi Pasangan RAMA di Pilkada Buru

oleh
oleh
Ramly Umasugi saat memberikan pidato politik saat deklarasi di Kota Namlea pada Senin 3 Oktober

NAMLEA-Ribuan warga menghadiri deklarasi pasangan Ramly Umasugi dan Amustafa Besan atau RAMA yang dipusatkan di Bundaran Kota Namlea Senin (3/10) sore. Warga datang dari berbagai kawasan di Kabupaten Buru. Deklarasi pasangan RAMA ini dihadiri sembilan pimpinan Parpol pengusung dari tingkat provinsi. Diantaranya, Ketua DPD Partai Golkar Maluku, Said Assagaff, Ketua DPD PDIP Maluku Edwin Huwae, Ketua DPD Partai Gerindra Maluku Hendrik Lewerissa, Ketua DPD Partai Hanura, Ayu H. Hasanusi, Ketua DPW NasDem Maluku Hamdani Laturua, Ketua DPW PBB M. Saleh Watiheluw dan perwakilan parpol lainnya.
Hadir juga dalam deklarasi ini Bupati Seram Bagian Timur Mukti Kaliobas. Pimpinan parpol pengusung RAMA menyampaikan pidato politik mereka secara bergantian. Selain itu, dalam deklarasi ini juga sejumlah organisasi kemasyarakatan dan paguyuban di Kabupaten Buru turut menyampaikan dukungan mereka kepada pasangan RAMA.
Sejumlah artis ibukota juga ikut menghibur warga saat deklarasi ini. Pasangan RAMA dalam deklarasi ini meminta dukungan dan doa restu dari masyarakat Buru agar ikut dalam Pilkada 15 Februari 2017 nanti. “Karena demi kemajuan, kesejahteraan dan kecintaan kami kepada masyarakat di Kabupaten Buru, kami mendeklarasikan diri untuk maju dalam Pilkada nanti. Kami mohon dukungan dan doa seluruh masyarakat Buru atas langkah politik kami ini sehingga kami dapat melanjutkan kembali pembangunan di Kabupaten Buru ini,” kata Ramly Umasugi dalam orasi politiknya dihadapan ribuan massa pendukungnya. ADI

BACA JUGA :  Presiden Jokowi Luncurkan Vaksin Covid-19 Buatan Indonesia Bernama IndoVac

No More Posts Available.

No more pages to load.