Gubernur : Jangan Percaya Isu Pengusuran Kampung Warga Untuk Pembangunan Bandara Banda Naira

oleh
oleh
Menteri Susi bersama Gubernur Maluku Said Assagaff, Sekda Maluku Hamin Bin Thahir saat dialog dengan warga usai buka sasi kerang lola di Pulau Hatta Kepulauan Banda, Senin (23/10). FOTO : DOK. HUMAS PEMPROV MALUKU

TERASMALUKU.COM,-BANDA-Gubernur Maluku Said Assagaff menyatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku akan membangun Kepulauan Banda dengan transportasi yang lebih aman dan nyaman. Ini dilakukan agar akses transportasi ke daerah wisata itu makin baik lagi sehingga arus kunjungan wisatawan domestik dan  manca negara ke Banda Naira, Kepulauan Banda meningkat. Gubernur juga meminta warga untuk tidak percaya adanya isu penggusuran pemukiman warga sebagai dampak pembangunan Bandara Banda Naira.

“Ke depan  Pemerintah Provinsi Maluku akan membangun Banda dengan transportasi yang lebih aman dan nyaman. Agar turis mau datang berlama-lama di kepulauan ini,” kata Gubernur Assagaff saat dialog dengan warga usai buka sasi kerang laut di Pulau Hatta Kecamatan Banda Kabupaten Maluku Tengah, bersama Menteri Kelautan dan Perikanan  Susi Pudjiastuti, Senin (23/10).

Menurut gubernur apa yang dilakukan Pemerintah Maluku  tersebut  serta berbagai  event pariwisata   semata –mata untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kepulauan Banda. Saat itu menurut gubernur, banyak wisatawan hendak berkunjung ke Kepulauan  Banda,  namun terganggu akibat akses transportasi yang terbatas. Pemerintah akan membangun Bandara Banda Naira lebih bagus lagi, memperpanjang landasan bandara sehingga pesawat ukuran besar, jenis ATR bisa mendarat  tiap harinya di Kota Naira, Ibukota Kecamatan Banda.

Gubernur juga minta masyarakat jangan  percaya adanya isu – isu kalau pemerintah akan menggusur pemukiman warga karena rencana pembangunan Bandara Banda Naira.  “Jadi jangan percaya isu-isu yang bilang, kampung warga akan digusur karena rencana Bandara Banda Naira akan dibangun lebih baik dari sekarang,” kata  Gubernur Assagaff.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Assagaff mengungkapkan rasa senangnya, karena Menteri Susi bisa hadir di Pulau Run, Kepulauan Banda, bersama dengan Duta Besar (Dubes) Amerika Joseph R. Donovan Jr, untuk memperingati 350 tahun perjanjian Breda, terkait pertukaran Kota Manhattan (New York) dan Pulau Run. Gubernur juga mengingatkan, agar masyarakat Pulau Hatta, dan Kepulauan Banda  tetap menjaga laut mereka dari pencemaran.

BACA JUGA :  Pemerintah Provinsi Papua Dukung Uji Coba QR Code Program Subsidi Tepat

“Masyarakat di sini mungkin menggagap Pulau Hatta ini biasa-biasa saja. Karena setiap hari melihatnya. Tapi orang luar yang datang, pasti kaget, karena begitu indah dengan pasir putihnya yang bagus,” kata Gubernur Assagaff. Kunjungan Menteri Susi dan Gubernur ini dalam rangkaian Pesta Rakyat Banda 2017 untuk promosi pariwisata daerah itu. Dalam sebulan ini, Gubernur Assagaff sudah dua kali berkunjung ke Banda Naira untuk kegiatan Pesta Rakyat. (ADI)

No More Posts Available.

No more pages to load.