Cegah Kecelakaan Lalin, Polda Maluku Sambangi SMA Kristen Ambon

oleh
oleh
Dirlantas Polda Maluku Kombes Pol. Heru TS memberikan sosialisasi program Millenial Road Safety (MRS) Festival 2019 di SMA Kristen YPKM Ambon, Selasa (22/1/2019). FOTO : HUMAS POLDA MALUKU

TERASMALUKU.COM,-AMBON-Untuk menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas (Lalin), Polda Maluku gencar melakukan sosialisasi dan menyampaikan himbauan secara langsung kepada para pelajar di setiap SMA yang ada di Kota Ambon. Kali ini sosialisasi dan himbauan berlangsung di SMA Kristen YPKM Kota Ambon, Selasa (22/1/2019), dan diikuti 529 pelajar.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Maluku Kombes Pol. Heru TS, mengatakan, sosialisasi yang kerap disampaikan kepada ratusan siswa-siswi SMA di Kota Ambon, merupakan bagian dari rangkaian kegiatan menjelang Millenial Road Safety (MRS) Festival 2019.

MRS Festival akan dilaksanakan Polda Maluku mulai 1 Februari sampai 31 Maret 2019. “MRS Festival ini merupakan tindak lanjut kebijakan Kapolri dalam rangka menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas terutama pada usia produktif,” kata Heru.

Dikatakan, MRS Festival merupakan program Polri, khususnya kepada kelompok milenial atau pemuda yang tergolong dalam usia produktif.  Pemuda menjadi segmen dan titik sentral MRS Festival karena sesuai data Kepolisian, jumlah angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas lebih didominasi anak muda,” terangnya.

Dalam kegiatan MRS Festival, tambah Heru, terdapat berbagai perlombaan yang akan dilakukan Polda Maluku dan jajarannya. Intinya untuk mengurangi kecelakaan lalin.”Supaya generasi-generasi muda yang produktif ini bisa kita selamatkan, untuk menuju Indonesia yang lebih baik dan maju,” tandasnya.

Selain sosialisasi, dalam kegiatan yang berlangsung sejak pukul 07.30 WIT sampai pukul 09.30 WIT ini juga memberikan 10 pengaman kepala (Helm) kepada pelajar yang mampu menjawab pertanyaan. Kegiatan itu dihadiri Dirlantas, Wadirlantas, Kabagbinops, Kasat PJR, Kasubdit Dikyasa, serta para perwira Ditlantas Polda Maluku dan Kepala Sekolah SMA Kristen YPKPM Ambon. (ADV)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.