Dipimpin Bupati, Kafilah MTQ SBB Disambut Meriah Bupati Buru

oleh
oleh
Rombongan kontingen MTQ Kabupaten SBB disambut Bupati Buru Ramly Umasugi di Dermaga Feri Namlea, Kamis (13/6/2019). FOTO : FADLI (TERASMALUKU.COM)

TERASMALUKU.COM,-NAMLEA-Kafilah MTQ asal Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) tiba di Kota Namlea Kabupaten Buru, Kamis (13/6/2019) pagi dengan menggunakan kapal Feri Tanjung Soleh. Kontingen  dipimpin langsung Bupati SBB M. Yasin Payapo.

Kedatangan rombongan MTQ Tingkat Provinsi Maluku ke 28 Tahun 2019 asal Kabupaten SBB ini disambut meriah Pemerintah Kabupaten Buru. Bupati Buru Ramly Umasugi, Wakil Bupati Buru Amostafa Besan, Ketua Panitia Junaidi Rupellu dan pimpinan OPD menyambut kedatangan rombongan MTQ Kabupaten SBB.

Bupati Buru memasang kain Lestari di kepala Bupati SBB sebagai tanda penghormatan kepada tamu yang datang di Buru. Selain itu, Bupati dan rombongan juga disambut dengan tarian khas Pulau Buru. Jurnalis Terasmaluku.com, Fadli melaporkan, dari Dermaga Feri Namlea, Bupati dan rombongan MTQ asal SBB  langsung diarak panitia dengan mobil foreder Polisi Lalu Lintas  ke penginapan di Kota Namlea.

Kepada Bupati Buru, Bupati SBB Yasin Payapo mengatakan akan membawa pulang piala juara umum MTQ Provinsi Maluku.”Pak Bupati saya dan rombongan sudah siap berlomba pada setiap mata lomba, dan kami optimis akan jadi sang juara umum MTQ Provinsi Maluku, kita akan bawa pulang piala,” kata Bupati Yasin yang disambut tawa Bupati Buru serta pejabat lainnya.

Ikut dalam rombongan kontingen MTQ SBB diantaranya, istri Bupati, Ketua DPRD SBB Julius M.Rotasouw, Wakil Ketua DPRD Mustafa Raharusun, Sekda SBB Mansur Taharea dan Ketua LPTQ SBB  Jafar Tuny.

MTQ Tingkat Provinsi Maluku ke 28 Tahun 2019 di Kota Namlea ini dijadwalkan akan dibuka Gubernur Maluku Murad Ismail pada Jumat (14/6/2019)  malam. Saat ini kontingen dari kabupaten kota se Maluku bersama para kepala daerahnya sudah tiba di Kota Namlea. (FADLI)

BACA JUGA :  Harga Ikan Naik di Musim Ombak

No More Posts Available.

No more pages to load.