HMI Dukung Polresta Ambon Perangi Radikalisme, Separatisme Dan Hoax

oleh
oleh
Ketua HMI Cabang Ambon, Mizwar Tomagola (tengah) saat bertemu Kapolresta Ambon, AKBP Leo Surya Nugraha Simatupang, Jumat (13/12/2019).  FOTO : ISTIMEWA

TERASMALUKU.COM,-AMBON-Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ambon mendukung Kapolresta Ambon dalam memerangi dan melawan separatisme, terosisme dan radikalisme di Kota Ambon. Hal ini disampaikan Ketua HMI Cabang Ambon, Mizwar Tomagola usai bertemu dengan Kapolresta Ambon, AKBP Leo Surya Nugraha Simatupang pada Jumat (13/12/2019).

Mizwar juga mengatakan HMI secara tegas mengutuk aksi-aksi terorisme, radikalisme, dan tindakan separatisme yang dilakukan di Kota Ambon. “Kami mendukung Polresta Ambon untuk melawan terosisme dan radikalisme, dan separatisme di Kota Ambon. Polresta harus tegas kepada kelompok-kelompok tersebut karena mengancam negara atau berbuat tindakan makar,” kata Mizwar.

Menurut Mizwar, Kota Ambon perlu sama-sama dijaga dan tidak boleh memberi ruang bagi kelompok-kelompok tersebut karena itu terjadi di Kota Ambon akan menganggu stabilitas keamanan. Dan kondisi tersebut akan sangat merugikan Kota Ambon untuk berkembang maju.

Selain soal terorisme, radikalisme dan separatisme, Mizwar juga mengatakan pihaknya mendukung setiap langkah Kapolresta Ambon memerangi berita bohong atau hoax yang menjadi hantu di era saat ini.

Olehnya itu lanjut Mirzwar, pihaknya berkomunikasi dengan Polresta Ambon untuk bermitra dalam memberi edukasi kepada masyarakat terkait masalah-masalah tersebut.”Kami akan membantu Polresta untuk mengecek setiap informasi yang beredar di media sosial, kalas itu hoax kami akan membantu memberikan edukasi kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dan tidak menyebarkan lagi ke publik,” kata Mizwar. (ALFIAN SANUSI)

BACA JUGA :  Rayakan HUT ke-5, Suara.com Gelar Talkshow Politik Tanpa Hoax dan Luncurkan 5 Portal Regional

No More Posts Available.

No more pages to load.