Bantu Warga Saat Virus Corona, Kapolda Maluku Bagi Sembako dan Masker 

oleh
oleh
Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar membagikan masker dan sembako di sejumlah kawasan di Kota Ambon, Kamis (9/4/2020). FOTO : HUMAS POLDA MALUKU

TERASMALUKU.COM,-AMBON- Jajaran Polda Maluku sangat prihatin dengan semakin meluasnya penyebaran wabah Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Indonesia dan dunia, khususnya di Provinsi Maluku. Hal inilah yang membuat Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar turun langsung membantu masyarakat dengan cara membagikan sembako dan masker, Kamis (9/4/2020).

Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar membagikan sembako untuk pengemudi ojek di sejumlah kawasan di Kota Ambon, Kamis (9/4/2020). FOTO : HUMAS POLDA MALUKU

Sejumlah tempat dikunjungi Kapolda Maluku untuk membagikan masker dan sembako berupa beras. Pembagian sembako dan masker bagi pengemudi ojek diantaranya, pangkalan ojek 511 Kebun Cengkeh, pangkalan ojek pertigaan Gadihu Kebun cengkeh, pangkalan ojek dan masyarakat di sekitar pangkalan ojek Pertigaan Air Besar IAIN Ambon.

Kapolda berpesan agar masyarakat Maluku khususnya di Kota Ambon meningkatkan kewaspadaan. Kapolda minta warga ikut serta mencegah penyebaran wabah Covid-19 dengan menghindari pertemuan-pertemuan yang berpotensi berkumpulnya massa, menjaga jarak serta selalu menjaga perilaku hidup bersih dan sehat di lingkungannya masing-masing.

“Kegiatan ini sebagai wujud keinginan Polri yang ingin memberikan sesuatu yang bermanfaat secara langsung kepada masyarakat. Dan kegiatan ini merupakan salah satu cara mendukung program Pemerintah,” ungkapnya. (ALFIAN SANUSI)

BACA JUGA :  Ratusan Item Pangan Kedaluwarsa, Rusak dan Tanpa Izin Di Ruko Batumerah

No More Posts Available.

No more pages to load.