102 Pegawai Kejati Maluku Divaksin Dosis Kedua

by
Kajati Maluku, Rorogo Zega saat disuntik dosis kedua Vaksin sinovac, Kamis (15/4/2021). Foto : Kepala Seksi Penerangan Hukum dan Humas Kejati Maluku, Samy Sapulette

TERASMALUKU.COM,-AMBON-102 pegawai Kejaksaan Tinggi (Kejati) Maluku divaksinasi dosis kedua Vaksin Sinovac, Kamis (15/4/2021) termasuk Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku, Rorogo Zega.

Vaksinasi dosis kedua ini dilangsungkan di aula kantor Kejati Maluku bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Ambon.

Sebelumnya, penyuntikan dosis pertama telah dilakukan pada 18 Maret lalu dengan jenis vaksin yang sama.

Wakil Kepala Kejati Maluku, Undang Mugopal dalam sambutannya menyampaikan pelaksanaan vaksinasi dosis kedua ini untuk kepentingan kesehatan supaya tidak tertular Covid 19.

BACA JUGA :  OASE Kabinet Kerja - BPJS Kesehatan Deteksi Dini Kanker Seviks di Maluku

No More Posts Available.

No more pages to load.