Dishub Prediksi Lima Tahun Lagi Ambon Hadapi Masalah Parah Ini

oleh
oleh
Kemacetan terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Desa Batu Merah Kota Ambon, Kamis (15/4/2021). FOTO : TERASMALUKU.COM

TERASMALUKU.COM,-Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ambon, Robby Sapulette memprediksikan lima tahun mendatang Kota Ambon bakal mengahadapi puncak kemacetan yang paling parah.

BACA JUGA : Larang Parkir Ganda, Masih Ada Kendaraan Dua Lajur di Jalan Pattimura

Ini disebabkan karena kondisi Kota Ambon yang kecil, dengan kendaraan yang semakin bertambah setiap saat.

“Diperkirakan lima tahun ke depan Kota Ambon menghadapi macet parah. Kondisi Kota Ambon kecil, sementara kendaraan bertambah setiap saatnya,” kata Robby kepada wartawan Kamis (15/4/2021).

Robby bilang saat ini sudah harus dipikirkan penambahan jalan alternatif. Karena Kota Ambon punya jalan yang terbatas, dengan pintu keluar masuk hanya di jalan Jenderal Sudirman saja.

“Sudah harus dipikirkan harus ada jalan alternatif. Dan pintu keluar masuk kita terbatas,  harus melalui Jenderal Sudirman saja,” ujarnya.

Menurut dia, penambahan ruas jalan ini untuk dapat mengurai kemacetan pada saat puncak. Namun lanjut Robby Dishub Kota Ambon tidak punya hak untuk menambah ruas jalan.

“Kita harus menambah ruas jalan supaya bisa mengurai kemacetan pada saat puncak,” ujarnya. (ALFIAN SANUSI)

 

BACA JUGA :  KPK Kembali Geledah Dinas PUPR Ambon Sejak Pagi hingga Sore

No More Posts Available.

No more pages to load.