TERASMALUKU.COM,-AMBON-Gubernur Maluku Murad Ismail memastikan tahun 2023, pelabuhan terintegrasi Ambon New Port bakal rampung dan bisa difungsikan.
Nantinya, pelabuhan baru itu akan dijadikan pusat pertumbuhan industri pengolahan ikan dan konsolidasi kargo di wilayah Indonesia Timur.
“Diputuskan Pelabuhan Ambon New Port selesai akhir 2023,” kata Murad saat memberikan sambutan pada Pelantikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Alumni Universitas Pattimura (IKAPATTI) Ambon, Selasa (27/4/2021).
Murad mengatakan, berdasarkan instruksi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tidak boleh lagi ada pembangunan lain, harus fokus terhadap pembangunan Ambon New Port. Pembangunan pelabuhan terintegrasi tersebut untuk mendukung Maluku sebagai Lumbung Ikan Nasional (LIN).
“Sehingga tidak boleh lagi ada pembangunan lain, karena kita harus fokus pembangunan Ambon New Port,” kata Murad.
Murad bilang, bila Maluku sudah menjadi LIN maka masyarakat bisa lebih sejahtera dibandingkan dengan saat ini. Karena hasil tangkapan ikan nelayan bisa dijual dengan lebih baik.
Selain itu, tambah Murad, jika pelabuhan terintegrasi tersebut jadi dan telah difungsikan, maka pihaknya akan membuat lagi landasan pesawat diatas pelabuhan tersebut.
“Jika pelabuhan sudah jadi, kita buat landasan pesawat biar seluruh ikan hasil tangkapan langsung bisa diterbangkan dari situ (landasan),” ujarnya. (IAN)