TERASMALUKU.COM,-AMBON-Dinas Kesehatan Kota Ambon kembali melakukan vaksinasi massal di Lapangan Merdeka Ambon mulai Sabtu 24 Juni 2021. Namun vaksinasi Covid-19 ini hanya dilakukan untuk pelayanan vaksinasi dosis kedua saja.
“Kita mulai lagi vaksinasi di Lapangan Merdeka, tapi hanya untuk suntikan ke dua saja,” kata Sekretaris Kota Ambon, A.G Latuheru, kepada wartawan di Ambon, Jumat (23/7/2012).
Dia mengatakan, penyuntikan kedua ini hanya untuk masyarakat yang menerima vaksinasi sinovac saja, sementara penyuntikan untuk vaksinasi Astrazenca belum dilakukan. “Stok untuk sinovac itu telah disiapkan sebanyak 1.000 vial,” kata Latuheru.
Latuheru juga mengimbau masyarakat agar tetap mentaati aturan dalam masa PPKM ini. Meski tim Satgas tidak memberikan sanksi terhadap masyarakat yang melanggar.
“Kita hanya terus berikan imbauan saja kepada masyarakat, tidak ada sanksi,” ujar Letuheru.
Diketahu, pelayanan vaksinasi di Langanan Merdeka Ambon sempat terhenti akibat nakes terpapar Covid-19. Kini mereka sudah pulih sehingga pelayanan vaksinasi di Lapangan Merdeka berjalan lagi. (ALFIAN)