Mati Mesin di Laut Aru, KM. Jervai Ditemukan Penumpang Dievakuasi

by

TERASMALUKU.COM,-AMBON-KM. Jervai yang alami gangguan mesin di perairan Tabarfane, Kabupaten Kepulauan Aru akibat cuaca buruk akhirnya ditemukan Tim SAR Gabungan.

Kapal kayu ini sebelumnya pada Sabtu kemarin, hendak berlayar menuju Kota Dobo, ibukota Kepulauan Aru dari Desa Drejol.

Kepala Basarnas Ambon, Mustari. Foto : tangkapan layar

Kepala Basarnas Ambon, Mustari mengatakan, KM. Jervai ditemukan Tim SAR Gabungan Sabtu malam.

Setelah dilakukan pengecekan penumpang, lanjut Mustari, ternyata KM. Jervai hanya mengangkut 42 penumpang saja dari Desa Drejol menuju Dobo, bukan 100 penumpang sebagaimana laporan awal yang diterima pihak Basarnas.

BACA JUGA : Kapal Berpenumpang 100 Orang Mati Mesin di Laut Aru, Tim SAR Bergerak

“Tim SAR Gabungan yang bertolak dari Pelabuhan Dobo dengan kapal KP 3002 Polairud Polda Maluku berhasil menemukan KM.Jervai pada pukul 18:43 WIT dan berhasil mengevakuasi 23 org penumpang yang terdiri dari wanita dan anak-anak,”terangnya di Ambon, Minggu (12/9/2021).

Selain itu juga Tim SAR Gabungan lanjut Mustari, memberikan bantuan berupa Accu cadangan untuk dipergunakan dalam perbaikan kapal.

KM. Jervai pun berhasil diperbaiki dan melanjutkan perjalanan kembali menuju Kota Dobo dengan membawa 19 penumpang lainnya.

“Pukul 23:03 WIT KM.Jervai yang di kawal kapal KP 3002 Polairud Polda Maluku tiba dan sandar di pelabuhan beserta seluruh penumpang dalam kondisi selamat,”tandasnya. (Ruzady)

BACA JUGA :  Takut Keracunan Bahan Kimia Gunung Botak, Warga Adat Dataran Tinggi Tidak Konsumsi Sayur dan Ikan

No More Posts Available.

No more pages to load.