TERASMALUKU.COM,-MASOHI-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maluku Tengah (Malteng) hingga pekan ketiga Januari 2022 belum melakukan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun.
Itu karena logistik vaksin untuk anak belum diperoleh. Pemkab Malteng masih menunggu logistik vaksin untuk anak.
“Vaksin dilakukan untuk menjamin mereka aman adalam sekolah bertatap muka,”kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malteng, Zahlul Ikhsan kepada Terasmaluku.com, Senin (24/1/2022).
Ikhsan mengatakan, vaksin untuk anak usia 6 hingga 11 tahun dilakukan sesuai instruksi pemerintah pusat. Namun lanjut Ikhsan, Pemkab Malteng belum melakukan vaksinasi anak karena kendala logistik vaksin.
Untuk menuju pelaksanaan vaksinasi anak, berbagaia persiapan telah dilakukan Pemkab Malteng.
“Kita masih dalam persiapan sambil menunggu logistik vaksin. Logistik vaksin sendiri akan disalurkan langsung dari Pemerintah Provinsi Maluku,”ujarnya.
Terget vaksinasi anak menurut Ikhsan, maksimal 100 persen, dan kini Pemkab Malteng sudah melakukan tahapan sosialisasi dengan memangil semua kepala sekolah di Malteng.
”Sosialisai ini untuk meminta persetujuan orang tua murid. Olehnya kita harap agar semua orang tua bisa mengizinkan anaknya divaksin, sehingga sekolah tatap muka dapat dilaksanakan secepat mungkin,”harap Zahlul Ikhsan. (NAIR FUAD)