Hal-hal yang Membuat Honda Scoopy Laris di Pasaran

oleh
oleh
Honda Scoopy. FOTO : OTO.COM

Tahukah anda kapan tepatnya produsen kendaraan bermotor yakni Honda masuk ke Indonesia? Jika ditilik ke belakang, Produsen kendaraan yang berasal dari Jepang ini resmi masuk ke Indonesia pada tahun 1960. Saat itu, industri kendaraan bermotor dikuasai oleh produsen dari Amerika dan juga Eropa. Namun Honda dengan cepat bisa mengatasinya.

Adalah Soichiro Honda, seorang warga Negara Jepang yang mendirikan perusahaan ini. Beliau menjadi konglomerat multinasional karena perusahaannya memproduksi tak hanya mobil atau sepeda motor, tapi juga perusahaan daya. Nama Honda pun sudah terkenal tidak hanya di negaranya sendiri. Anda bisa menemui mobil-mobil rakitan Honda di negara-negara maju ataupun berkembang.

Salah satu produk Honda yang digemari adalah motor Scoopy harga tinggi tapi tetap laris. Namun jangan salah, kendaraan roda dua lain keluaran dari Honda pun bagus-bagus. Untuk pasar Indonesia, beberapa yang terkenal antara lain seperti Honda Vario, Honda Beat, dan juga Honda Supra.

Motor-motor bebek jaman dulu yang hingga kini masih mengaspal pun banyak seperti Honda GL, Honda Astrea, Honda CB. Sedangkan untuk kendaraan roda dua yang penampilannya lebih garang ada Honda Tiger. Motor ini cocok untuk laki-laki, tangka pengisiannya pun ada di depan yang memudahkan untuk mengisi bensin tanpa perlu turun.

Desain dan jenis motor memang selalu berkembang sesuai dengan jamannya. Honda Astrea dulu sangat populer karena bentuknya yang ramping, bensinnya hemat, ringan, serta mesinnya yang awet. Sangat awet hingga meski sudah berusia puluhan tahun, tetap bisa dipakai. Tentunya dengan catatan bahwa motor ini dirawat dengan baik.

Saat ini, Honda Scoopy menjadi incaran banyak orang, terutama anak-anak muda generasi milenial. Bahkan beberapa media menulis bahwa motor second scoopy harganya lebih tinggi dibanding yang lain. Bagi anda yang penasaran, beberapa alasan hal tersebut terjadi antara lain:

  1. Alasan Psikologis
BACA JUGA :  Pegadaian Ambon Terus Jalankan Sinergi BUMN Untuk Perluas Nasabah

Untuk pasar motor matic 110cc, sesungguhnya harga Honda Scoopy bisa dibilang paling mahal loh. Anda perlu merogoh kocek agak dalam yakni 17,8 juta rupiah untuk mendapatkannya. Harga ini jauh di atas motor sejenis yang berada di kelas 125 cc.

Namun, harga yang tinggi ini tetap tidak mengurungkan niat para peminat untuk membelinya. Sebaliknya, para pemilik Honda Scoopy justru memiliki kebanggaan sendiri karena mampu memiliki dan mengendarai motor tersebut di jalan.

  1. Desain yang unik

Sejak awal kemunculannya, desain Honda Scoopy memang paling berbeda. Jika motor yang lain berjuang menampilkan kesan dinamis, garang, dan ramping, Scoopy justru kebalikannya. Motor yang satu ini memiliki perpaduan desain klasik dan retro.

Bagian depannya tampak minimalis, namun bagian body utama justru menggendut dan membulat. Tapi tak ada yang protes karena hal inilah yang membuatnya tampak beda. Pengendara Honda Scoopy jadi terkesan santai. Sedangkan bentuk jok dudukannya pun nyaman untuk dua orang.

  1. Banyak pilihan warna

Sudah desainnya stylist, pilihan warnanya pun beragam. Untuk anda yang ingin tampil sporty dan macho pilihannya ada  sporty red, sporty black, dan juga sporty white. Kemudian untuk anda yang ingin tampil lebih elegan ketika berkendara, cobalah memilih honda scoopy dengan pilihan warna  stylish matte brown, stylish black, stylish white dan stylish matte red.

Untuk anda yang bertanya-tanya, beda kelir sporty dan stylish terletak pada di grafis. Honda Scoopy varian Sporty tampil dengan decal bendera khas balap di bodi. Gaya stylish sebaliknya, hampir tanpa grafis untuk tetap menampilkan kesan menawan.

  1. Lebih Hemat Bensin

Nah bagi anda kaum mendang-mending, masalah konsumsi BBM tentunya menjadi salah satu persoalan tersendiri. Lebih baik membeli motor yang harganya sedikit tinggi tapi pemakaian bensinnya lebih hemat bukan?

BACA JUGA :  Menko Maritim Dukung Lomba Balap Sepeda Internasional di Maluku

Mungkin sudah menjadi informasi umum jika konsumsi bahan bakar Honda Scoopy termasuk irit. Hal ini dikarenakan mesinnya berkapasitas 110 cc serta berteknologi eSP (enhanced smart power). Sebuah teknologi yang diklaim memberi pembakaran lebih sempurna karena mengurangi gesekan antar komponen depot daya.

Anak Teknik mungkin akan paham tentang output dari motor ini yang memiliki tenaga 9 Tk pada 7.500 rpm dan torsi puncak 9,4 Nm pada 6.000 rpm. Selain itu, ada juga tambahan fitur idling stop system (ISS) yang mematikan mesin sejenak saat kendaraan berhenti lebih dari tiga detik. Kombinasi teknis di atas menjadi alasan utama kenapa Scoopy bisa disebut irit bensin.

  1. Lampu LED Proyektor

Sedikit informasi yang perlu diketahui, motor matic yang  sekelas dengan Scoopy dan memiliki lampu depan LED, cuma Vario 110. Meski tampak serupa, tetap saja terdapat perbedaan.  Lampu LED milik motor matic dengan desain retro ini lebih baik lantaran sudah dilengkapi proyektor. Apa kelebihannya? Proyektor ini memfokuskan cahaya ke lokasi yang dituju, sehingga semakin maksimal untuk menerangi jalan.

Nah, itu dia kelebihan Honda Scoopy yang perlu anda tahu. Saat ini, anda bisa membelinya secara online di aplikasi Blibli. Hebat banget kan, membeli kendaraan bermotor cukup lewat sentuhan di layar ponsel. Pastinya sih terpercaya dan aman! (ADV)