Kabag SDM, Kasat Narkoba Polresta Ambon dan Dua Kapolsek Dirotasi, Ini Pesan Kapolresta

oleh
Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kabag SDM, Kasat Narkoba Polresta Ambon, Kapolsek Sirimau dan Leitisel di Lapangan Upacara Polresta Ambon, Sabtu (24/9/2022). Foto : Humas Polresta Ambon

TERASMALUKU.COM,-AMBON-Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease dirotasi. Kompol Izaac Sirambessy yang sebelumnya duduki jabatan tersebut, dimutasi masuk Polda Maluku duduki jabatan baru sebagai Kepala Unit I Bagian Pengawasan dan Penyidikan (Kanit I Bagwassidik) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum).

Pengganti Kompol Izaac adalah Kompol Jhon Horhorouw. Kompol Jhon sebelumnya menjabat sebagau Kasubag Kompeten Polda Maluku.

Sementara AKP Jufri Djawa yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Narkoba Polresta Ambon, kini masuk Polres Malteng duduki jabatan sebagai Kabag SDM.

Penggantinya adalah AKP Johanes Wattimanella. Sebelumnya AKP Johanes duduki jabatan Kasat Narkoba Polres SBB.

Dua Kapolsek yang juga dirotasi masing-masing Kapolsek Sirimau yang sebelumnya dijabat AKP I Made Aries Candra, kini ditempati AKP Sally Lewerissa yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Tual.

Sedangkan Iptu Rerit yang sebelumnya jabat Kapolsek Leitimur Selatan (Leitisel), kini ditempati posisi jabatan Kasat lantas Polres Tual.

Dan Kapolsek Leitisel, kini dijabat Ipda Aprilianto Putra. Sebelumnya Ipda Aprilianto duduki jabatan Kapolsek Waisala Polres SBB.

Serah terima jabatan (sertijab) dilakukan pada Sabtu (24/9/20220 di Lapangan Upacara Polresta Ambon dan dipimpin langsung Kapolresta, Kombes Pol. Raja Arthur Lomongga Simamora.

Dalam amanahnya, Kapolresta Ambon mengatakan mutasi jabatan atau alih jabatan merupakan rutinitas dalam kedinasan sebegai bentuk penyegaran dan penujukan regenerasi kemimpinan ini dilakukan secara profesional dari SDM Polri.

Lewat kesempatan itu, Kapolresta mewanti-wanti para pejabat yang baru serah terima jabatan tersebut agar tidak melakukan pelanggaran yang berimbas pada tercorengnya nama baik institusi Polri.

“Jauhi pelangaran yang mecoreng nama institusi Polri,”pesan Kombes Pol. Raja Arthur Lomongga Simamora.

BACA JUGA :  Dianggap Pengedar Narkoba, Roro Fitria Didakwa Pasal Berlapis

Orang nomor satu di Polresta Ambon itu juga tak lupa menyampaikan rasa terimakasih kepada pejabat lama.

“Untuk pejabat lama saya ucapkan terimakasih dan pejabat yang baru agar menyesuaikan dengan instansi terkait agar dalam tugas tidak mengalami hambatan, karena tugas Polri adalah pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,”tandasnya.

Penulis : Ruzady Adjіѕ

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

No More Posts Available.

No more pages to load.