Oknum Kapolsek Diduga Disuap Pengusaha BBM di Seram Utara Barat, Wakapolres : Kasusnya Sudah Ditangani Propam

oleh
oleh
Wakil Kepala Polres (Wakapolres) Maluku Tengah (Malteng) Kompol Babang Surya Wiharga. FOTO : ISTIMEWA

TERASMALUKU.COM,-MASOHI-Kapolsek Seram Utara Barat Ipda CA diduga menerima suap dari salah seorang pengusaha Bahan Bakar Minyak (BBM).

Wakapolres Maluku Tengah (Malteng) Kompol Bambang Surya Wiharga yang ditemui Terasmaluku.com Rabu, (9/11/2022) membenarkan Kapolsek dikasih jatah, namun tidak disebut berapa besar uang itu.

Menurut Wakapolres, uang tersebut belum diserahkan ke Kapolsek karena masih di tangan orang lain.

“Ada kesalahan prosedur dan penanganan oleh Kapolsek. Kapolsek memberikan kesempatan kepada pelaku usaha BBM ilegal. Dalam artian BBM milik nelayan yang harus dijual ke nelayan dialihkan ke tempat lain atau dijual ke perusahaan,” ujar Wakapolres.

Seharusnya lanjut Wakapolres, Kapolsek menindak tegas pengusaha-pengusaha yang nakal bila kedepatan. Tidak perlu memberikan kesempatan atau ikut melindungi praktek tersebut.

“Setahu saya BBM ini milik nelayan, yang terjadi di sana dijual tidak tepat sasaran. Ini yang seharusnya ditelesuri. Jika terdapat maka lakukan penegakan hukumnya. Bukan sebaliknya,”ungkapnya.

Wakapolres mengatakan karena ada keinginan dari pelaku usaha agar minyak tetap berjalan mulus, sehingga disitulah terjadi dugaan suap menyuap dari pengusaha ke Kapolsek.

“Saya sudah mengatakan kepada Kapolsek bahwa ini murni pelanggaran hukum. Kita tidak mau ada pungli di masyarakat. Meski nilainya kecil atau besar itu tetap salah dan tentu kita proses hukum dan kita lakukan tindakan disiplin sebagai anggota Polri,” tegas Wakapolres.

Wakapolres mengungkapkan kini kasus tersebut sudah ditangani Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polres Malteng.

Liputan : Nair Fuad

BACA JUGA :  Gubernur Ingatkan Bupati- Wabup Petahana Jangan Manfaatkan Fasilitas Negara Saat Kampanye

No More Posts Available.

No more pages to load.