TERASMALUKU.COM,-AMBON-Nelayan asal Negeri Hulaliu, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Willem Tuhuleru (45) ditemukan tewas mengapung Jumat (30/12/2022) usai sebelumnya pergi melaut sejak Kamis (29/12/2022) malam.
PS Kasi Humas Polresta Ambon, Ipda Moyo Utomo menjelaskan, jasad korban ditemukan mengapung di perairan pesisir Negeri Hulaliu, Jumat siang.
Korban ungkap Ipda Moyo, dilaporkan pergi melaut pada Kamis malam sekira pukul 20.00 WIT.
Hanya saja, hingga Jumat pagi, korban tak kunjung pulang.
Jumat siang sekira pukul 11.00 WIT yang akrab disapa Yos, datangi istri korban, Selly Izak, beritahukan jika perahu yang biasanya digunakan korban untuk melaut ditemukan di perairan Negeri Haria, Kecamatan Saparua, Kabupaten Malteng.
Perahu korban ditemukan dalam posisi terbalik, namun korban tak diketahui keberadaannya.
Pasca dapatkan informasi, kerabat korban lakukan pencarian di pesisir perairan Negeri Hulaliu.
Jasad korban lantas ditemukan mengapung di perairan berjarak kurang lebih 10 meter dari pesisir pantai Negeri Hulaliu Jumat siang sekira pukul 14.00 WIT.
Jasad korban ditemukan Coken Siaya dan Mario Noya, dua kerabat korban pada Jumat siang sekira pukul 14.00 WIT.
“Setelah mereka berdua mendekat ternyata benar kalau korban Willem Tuhuleru sedang terapung dalam kondisi meninggal dunia,”tandasnya.
Pasca jasad korban ditemukan, pihak keluarga langsung diberitahukan dan jasad korban dievakuasi.
Penulis : Ruzady Adjіѕ
**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.