Ulang Tahun Ke 14, Panin Bank KCU Ambon Gelar Open House Dengan Nuansa Imlek

oleh
oleh
Dalam rangka ulang tahun ke-14, Panin Bank Kantor Cabang Utama (KCU) Ambon, Provinsi Maluku menggelar open house dengan nuasa Imlek. Kegiatan ini digelar di basemant yang merupakan parkiran Panin Bank KCU Ambon, Sabtu (28/1/2023). FOTO : PANIN BANK KCU AMBON

TERASMALUKU.COM,-AMBON-Dalam rangka ulang tahun ke-14, Panin Bank Kantor Cabang Utama (KCU) Ambon, Provinsi Maluku menggelar open house dengan nuasa Imlek.

Bertempat di basemant yang merupakan parkiran Panin Bank KCU Ambon, disulap menjadi ruangan mirip restoran round table dengan nuansa serba merah yang bertepatan dengan momen hari raya Imlek 2574. Pada open house ini, Panin Bank mengundang nasabah, mitra, relasi, pejabat regulator dan Direktur Bank Daerah.

Regional Manager Panin Bank Indonesia Bagian Timur, Andi Hudli Huduri

Open House digelar dalam rangka mengapresiasi loyalitas nasabah dan mitra kerja Panin Bank yang dilaksanak selama dua hari, Sabtu (28/1/2023) dan Minggu (29/1/2023). Hari pertama kegiatan dibuka mulai Pukul 09.00 WIT.

BACA JUGA : Panin Bank Ambon dan Yayasan Simpati Donor Darah Sambut Tahun Baru Imlek

Sejak pagi undangan sudah hadir dengan antusias, disuguhi hidangan yang benar benar sangat diminati serta hiburan live music semakin menambah hangat suasana serta kebersamaan antara nasabah dengan Pimpinan dan Karyawan Karyawati Panin Bank.

Undangan bebas memilih sendiri menu yang akan disajikan dengan request melalui aplikasi QR Code yang telah disiapkan, hal ini sekaligus mendukung program Pemerintah untuk menggalakkan digitalisasi dengan penggunaan QR Code.

Hari pertama Open House turut dihadiri oleh Regional Manager Panin Bank Indonesia Bagian Timur, Andi Hudli Huduri yang datang dari Makassar khusus untuk menyapa seluruh undangan yang hadir.

Dalam sambutannya, Andi Hudli menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh nasabah dan mitra yang telah mendukung Panin Bank KCU Ambon sampai di usianya yang ke-14.

“Kami berharap agar sinergi dan kebersamaan yang ada terus dapat ditingkatkan dimasa masa yang akan datang,” katanya.

Andi Hudli juga menyampaikan permohonan maaf jika ada layanan yang kurang berkenan selama kegiatan. Momentum ini semoga bisa memberikan semangat baru untuk kebersamaan kita dalam menghadapi tantangan di tahun 2023.

BACA JUGA :  25.000 Lebih Pelanggan PLN di Maluku dan Maluku Utara Kini Gunakan PLN Mobile

Selain nasabah setia Panin Bank, turut hadir Perwakilan dan OJK Provinsi Maluku, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku, Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau Pulau Lease, Dirut BPD Maluku Malut, Mitra CSR Panin Bank KCU Ambon dari Denzipur 5 CMG dan PMI Kota Ambon, Owner Modern Group, serta Mitra Notaris dan Developer.

Semakin siang undangan yang hadir semakin ramai memadati area yang disiapkan. Moment ini sekaligus merupakan ajang silaturahmi antar nasabah yang karena kesibukan masing masing memang sulit untuk bertemu satu sama lain.

Selain memang karena Panin Bank KCU Ambon sudah dua tahun tidak melaksanakan kegiatan serupa akibat pandemi, sehingga rata-rata nasabah memang sudah menantikan moment ini.

Sampai acara ditutup pukul 18.30 WIT, masih ada undangan yang enggan untuk beranjak karena larut dalam suasana santai dan nyaman menikmati hiburan dan hidangan yang disiapkan.

Setiap nasabah yang hadir terlihat puas dengan layanan yang diberikan dan pulang dengan membawa kesan yang akan senantiasa dinantikan kembali dimasa yang akan datang.

Saat undangan pulang juga disiapkan souvenir berupa bibit pohon yang dibagikan secara gratis bekerjasama dengan LSM Moluccas Coastal Care yang memiliki kepedulian di bidang Lingkungan Hidup dengan menyiapkan anakan Tanjung, Trembesi, Durian, Gandaria, Mangga dan Pucuk Merah.

Hari kedua, Minggu (29/1/2023), 0pen house masih berlangsung dari Pukul 10.00 WIT untuk nasabah yang memang diundang di hari kedua, dan akan lebih special karena akan menghadirkan atraksi barongshai untuk memeriahkan acara nantinya.

Semoga kegiatan yang di lakukan Panin Bank KCU Ambon ini mampu mempererat hubungan emosional antara nasabah dan Panin Bank sehingga tetap bisa sinergi dalam memenuhi kebutuhan tansaksi perbankan dan modal kerja untuk peningkatan bisnis demi kemajuan perekonomian di Kota Ambon khususnya. (***)

BACA JUGA :  Dinas KPD Malra  Bukber Bersama  Komunitas Baca

**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.

No More Posts Available.

No more pages to load.