TERASMALUKU.COM,AMBON, – Sebanyak 30 calon pekerja yang akan berangkat ke Australia bersiap tes IELTS. Tes kemampuan bahasa Inggris ini diperlukan sebagai salah satu syarat kelengkapan mereka mendapatkan visa kerja ke luar negeri.
Kepala Dinas Tengara Kerja Kota Ambon Steiven Patty menjelaskan para calon pekerja sedang menyiapkan kemampuan berbahasa Inggris. Hal itu menjadi salah satu syarat utama untuk memperoleh visa sebelum berangkat ke Australia.
“Saat ini mereka sedang persiapan untuk tes IELTS di Kampus Unpatti. Sebab kalau berangkat harus bahasa Inggrisnya baik. Itu syaratnya ya, score minimal 4,5,” jelas Patty kepada wartawan, Kamis (3/8/2023).
Menurutnya kesempatan bekerja d Australia sangat terbuka lebar. Namun para calon pekerja perlu menyiapkan diriem berupa kemampuan dasar hard skill juga soft skill. Ruang kerja di sana, kata Patty sangat kompetitif.
Jenis visa yang nanti akan diperoleh para calon pekerja pun berbeda-beda. “Kami juga sesuaikan dengan umur mereka. Jadi jenis visa kerja mereka beda-beda,” lanjut Patty.
Terkait pendaan, disnaker telah mendapat investor untuk pendanaan para calon pekerja. Yakni pihak swasta perusahaan penyalur tenaga kerja asal Surabaya.
Mereka yang membantu pembiayaan keberangkatan 30 calon pekerja ke Australia nanti.
Sementara untuk pelatihan dan semua persiapan diselenggarakan di Kota Ambon. Dia berharap, terobosan ini dapat membuka jalan peluang bagi warga kota yang untuk.
Itu mengingat Kota Ambon tidak memiliki banyak industry atau perusahaan besar. “Kalau industry itu kan dia sedot tenaga kerja banyak. Kami berharap peluang di luar juga dapat diambil oleh warga untuk mengurangi pengangguran,” terangnya.
Penulis : Priska Birahy
**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow