Pemkot Ambon Buka Dua Titik Akses Air Bersih di Passo Untuk Warga

oleh
Walikota Ambon Bodewin Wattimena. (ANTARA/Winda Herman)

TERASMALUKU.COM,-AMBON-Pemerintah Kota Ambon, Maluku  membuka dua titik akses air bersih di kawasan Waimahu dan Tahola, Passo sebagai upaya memenuhi kebutuhan warga  mengatasi krisis air bersih yang telah terjadi di daerah itu sejak 19 tahun terakhir.

“Kami membuka dua titik air bersih di Passo, setelah sebelumnya di Halong, dan nanti akan dilanjutkan ke Latta. Ini implementasi nyata dari program prioritas kami, yaitu memastikan masyarakat Ambon mendapatkan akses air bersih yang layak,” kata Walikota Ambon Bodewin M. Wattimena, Sabtu (2/8/2025).

Walikota Ambon menyebut program ini sebagai wujud komitmen pemerintah dalam menjamin pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, khususnya air bersih.

Ia  menyampaikan  masih banyak wilayah di Ambon yang belum terlayani air bersih secara optimal. Namun ia berjanji akan terus bekerja keras selama masa kepemimpinan untuk memperluas jangkauan layanan tersebut.

“Masih ada titik-titik lain yang menunggu. Tapi kami akan terus berupaya semaksimal mungkin selama lima tahun ini untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, termasuk air bersih,” tegasnya.

Ia juga menyoroti pentingnya air bersih dalam mendukung pencapaian target pembangunan manusia, termasuk penurunan angka stunting, peningkatan sanitasi, dan pengentasan kemiskinan.

“Kalau masyarakat sudah bisa mengakses air bersih, maka upaya menurunkan stunting, meningkatkan kualitas sanitasi, dan mengatasi kemiskinan akan jauh lebih mudah. Air bersih itu salah satu variabel penting dalam pembangunan manusia,” ujarnya.

Ia mengatakan  pemenuhan akses air bersih akan terus berlanjut di titik-titik lain melalui kerja sama dengan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).

“Tidak susah membuat masyarakat bahagia. Dengan air bersih saja, mereka sudah merasa senang. Apa lagi kalau kebutuhan lainnya juga terpenuhi,” ucapnya.

Program ini menjadi salah satu langkah strategis Pemkot Ambon dalam meningkatkan kualitas hidup warga dan mempercepat pencapaian target pembangunan berkelanjutan di wilayah perkotaan.

Salah seorang warga Tahola, Juan Jempormase, menyampaikan terima kasih atas perhatian Pemkot terhadap kebutuhan dasar masyarakat. Ia mengaku, sebagian warga bahkan telah menanti akses air bersih selama hampir dua dekade.

“Atas nama seluruh warga Tahola, kami ucapkan terima kasih dan bersyukur akhirnya bisa menikmati air bersih setelah menunggu begitu lama,” ucap Juan.

Pewarta : Winda Herman/Antara
Editor : Ikhwan Wahyudi

**) Ikuti berita terbaru Terasmaluku.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow

No More Posts Available.

No more pages to load.