Polisi Temukan Empat Selongsong Peluru Kaliber 5,5 di Lokasi Penembakan Warga

oleh
oleh
Aparat Polres Pulau Ambon disiagakan di kamar jenazah RSUD Ambon

AMBON-Ada perkembangan dalam pengusutan kasus penembakan dua warga Desa Abubu di perbatasan hutan Desa Titawae Kecamatan Nusalaut Kabupaten Maluku Tengah (Malteng). Aparat Polsek Nusalaut menemukan empat selongsong peluru kaliber 5,5 milimeter di lokasi penembakan warga saat penyisiran pasca penembakan tersebut. Hingga kini, aparat gabungan Polres Pulau Ambon dan Polda Maluku terus mengusut kasus ini. Berdasarkan keterangan saksi, pelaku memberondong tembakan ke arah korban.
“Menurut keterangan saksi, terdengar tembakan berkali-kali. Dan aparat Polsek Nusalaut juga menemukan empat selongsong peluru kaliber 5 koma 5 di lokasi penembakan. Dan motifnya masih terus dilidik,” kata Kepala Bagian Operasi Polres Pulau Ambon dan Pulua –Pulau Lease AKP Bachri Hehanussa kepada wartawan di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Maluku di Tantui Ambon, Selasa (17/5).
Kasus penembakan yang dilakukan orang tak dikenal (OTK) terjadi pada Senin (16/5) sekitar pukul 19.30 di perbatasan antar Desa Abubu dan Titawae Kecamatan Nusalaut Kabupaten Malteng.
Dalam peristiwa ini, seorang warga Desa Abubu, Calvin Aunalat (19) tewas tertembak, dan rekannya Welem Parihala (17) pelajar SMK Negeri 1 Kelautan Nusalaut mengalami luka tembak. Keduanya ditempat OTK, saat menuju Desa Titawae untuk telepon karena di desa mereka tidak ada jaringan telepon.
Jenazah Calvin hingga kini masih berada di ruang jenazah RSUD dr. Haulussy Ambon, menunggu diotopsi. Sejumlah aparat Polres Ambon juga disiagakan di ruang jenazah RSUD ini. Sedangkan Welem dirawat di RSU Saparua, dan akan dibawa ke RSU di Ambon.
Bachri juga menyatakan, untuk mengusut kasus ini Polres Pulau Ambon sejak Senin malam sudah menurunkan timnya ke lokasi kejadian. Pasukan tambahan juga dikirim pada Selasa siang baik dari Polres maupun Polda Maluku.
Pasukan ini selain untuk mengusut dan melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi penembakan, juga meningkatkan pengamanan di wilayah itu pasca penembakan warga tersebut. “Pasukan selain melakukan olah tempat kejadian perkara, juga melakukan pengamanan di daerah tersebut, untuk mencegah hal – hal yang tidak diinginkan pasca penembakan warga,” katanya. ADI

BACA JUGA :  WhatsApp Siapkan Fitur Edit Pesan Teks Terkirim

No More Posts Available.

No more pages to load.